Liputan6, Jakarta: Pemain bass Tetsuo Sakurai siap menunjukkan aksi jemarinya dalam memainkan bass pada Jakarta International Jazz Festival (JakJazz) 2012. Rencananya dia akan tampil dua hari pada acara jazz yang disenggarakan di Indonesia itu.
Pemain bass asal Jepang tersebut dijadwalkan tampil di stage 5, Sabtu (20/10) dan stage 4, Ahad (21/10), di Istora Senayan, Jakarta.
Tetsuo dikenal dengan permainan jari yang lincah menjelajahi fret-fret bass. Namanya mulai mencuat ketika menjadi bagian dari band Casiopea pada1976-1989, namun sekarang fokusnya lebih pada permainan solo.
Dia mulai bermain bass pada umur 13 tahun. Kemampuannya terus terasah dan berhasil membawa dirinya tampil di berbagai panggung musik dunia.
Di Indonesia sendiri, Tetsuo bukanlah orang baru. Dia pernah tampil bersama Casiopea (1984) maupun Jimsaku (1995 dan 1997). Pemain bass berumur 60 tahun itu juga beberapa kali manggung di Java Jazz Festival.(ANT/ANS)
0 komentar:
Posting Komentar